Membaca Kepribadian Lewat Tempat Tidur

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More
VIVAnews - Tempat tidur bukan sekadar untuk beristirahat, tapi bisa juga jadi penggambaran kepribadian seseorang. Lalu, bagaimana penggambaran kepribadian seseorang jika dilihat dari gaya tempat tidurnya?
Berikut jawabannya, seperti dikutip dari Shine.
- Minimalis
Jika sprei tempat tidur terlihat polos, minimalis dan tidak terlalu banyak pernik atau peralatan tidur, menandakan pikiran yang cenderung lebih terbuka. Orang tersebut juga cenderung tidak terlalu cerewet. Tetapi, ia orang yang sangat terbuka, apa yang dirasakan akan langsung dibicarakannya.
- Warna lembut
Tempat tidur yang nyaman dengan sprei warna hangat atau lembut dan bermotif sederhana menandakan Anda adalah orang yang sentimentil dan setia.
Jika banyak pernik tidur yang didapatkan dari teman atau keluarga terdapat di ranjang, menggambarkan Anda tidak bisa lepas dari teman dan keluarga dekat.
- Feminim
Sprei warna cerah, bantal berbentuk unik dan lucu serta terdapat sandal bulu, menandakan tempat tidur Anda bergaya feminim. Dengan gaya feminin ini menggambarkan Anda suka dimanja dan mudah bergaul. Lalu, dengan detail yang unik di tempat tidur, menggambarkan Anda suka menjadi pusat perhatian.
- Berantakan
Tempat tidur yang tak terlalu tertata menandakan Anda orang yang kurang teratur dan tidak menyukai hal detail. Sikap Anda dalam bereaksi pun cenderung spontan.


sumber : http://id.news.yahoo.com/viva/20100930/tls-membaca-kepribadian-lewat-tempat-tid-34dae5e.html
majalahsobek.com

 
Powered by Blogger | Printable Coupons